Minggu, 02 Desember 2007

03. Bagaimana menjalani radioterapi?

Ada hal-hal yang dapat dilakukan untuk menghilangkan atau meringankan efek samping radioterapi. Contohnya:
• Mual dan muntah: obat anti muntah (anti-muntah) modern sangat efektif, dan membantu jika diberikan sebelum masa pengobatan. Ada berbagai anti-muntah, dan beberapa bekerja lebih baik untuk beberapa orang dibanding yang lainnya. Karena itu, jika yang satu tidak bekerja, cobalah obat yang lain.
• Mulut atau tenggorokan nyeri dan kesulitan menelan: obat kumur hangat dengan soda bikarbonat seringkali membantu. Gigi harus dibersihkan dengan lembut, setiap habis makan untuk mencegah infeksi. Mungkin lebih nyaman untuk tidak mengenakan gigi palsu sesering mungkin. Jika sulit menelan, akan membantu jika makan makanan cair atau setengah padat.
• Lelah dan lesu: penting untuk beristirahat cukup. Mungkin perlu istirahat kerja dan menyesuaikan jadwal harian. Meski demikian orang lain dapat melanjutkan hidup secara normal. Setiap orang berbeda.

Tidak ada komentar: